
Sumber: pinterest.com
Semakin berkembangnya zaman, kini teknologi semakin canggih dan maju. Jika dahulu kita hanya dapat menggunakan komputer yang diletakan di atas meja, kalau sekarang kita bisa menemukan berbagai macam komputer yang didesain khusus dengan bentuk portable yang bisa dibawa kemana saja, yakni notebook dan laptop.
Kedua perangkat tersebut ternyata sering sekali disamakan. walaupun faktanya notebook dan laptop memiliki fungsi yang hampir mirip, tapi dari segi desain dan kualitas yang dimiliki kedua perangkat tersebut jelas sangat berbeda.
Bahkan, ada sebagian orang yang tidak tahu bahwa notebook dan laptop memiliki perbedaan yang sangat mendasar. Mungkin kamu diantaranya? Lalu, apa sajakah yang membedakan kedua perangkat tersebut? Berikut ini penjelasan mengenai perbedaan laptop dan notebook yang jarang diketahui.
1. Ukuran Layar yang berbeda
Sumber: pinterest.com
Hal pertama yang membedakan antara laptop dan notebook adalah ukuran layar yang sangat berbeda. Laptop memiliki ukuran layar yang cukup besar ketimbang notebook yakni lebih dari 18 inch. Bahkan belakangan waktu ini, ada beberapa laptop yang berukuran lebih besar dari yang biasanya, terutama laptop gaming. Disisi lain, notebook pada umumnya memiliki ukuran layar yang lebih kecil yaitu antara 13 hingga 14 inch.
2. Perbedaan Berat Bobot nya
Selain ukuran layarnya, kali ini berat bobotnya pun jelas sangat berbeda. Kalau dari segi bobotnya, laptop memiliki bobot yang tidak begitu ringan dan berat, yakni 3 kg hingga 5 kg. Sedangkan notebook memiliki bobot yang cukup ringan antara 1 kg sampai 2 kg. Kenapa laptop lebih berat daripada notebook? Karena laptop dibekali dengan komponen yang hampir mirip dengan desktop sedangkan notebook tidak.
3. Kapasitas Daya Baterai
Sumber: pinterest.com
Setiap merk laptop dan notebook pastinya sudah dibekali dengan kapasitas daya baterai yang berbeda-beda. Namun, pada umumnya laptop memiliki kapasitas baterai yang tidak mampu tahan hingga waktu yang lama. Sedangkan notebook memiliki kapasitas daya baterai yang bisa tahan dalam waktu yang cukup lama.
Tapi belakangan ini, ada beberapa laptop yang memiliki kapasitas daya baterai yang cukup besar. Salah satunya adalah laptop keluaran Asus, yakni VivoBook Ultra K403 yang mampu tahan daya hingga 24 jam. Kamu dapat menemukan laptop tersebut di situs resmi Asus atau ditoko-toko online terpercaya yang jual laptop Asus dengan kapasitas daya baterai yang cukup besar.
4. Spesifikasi Grafis
Sumber: pinterest.com
Kalau biasanya laptop mempunyai kapasitas VGA yang lebih besar untuk meningkatkan performa pada tampilannya. Di sisi lain notebook memiliki kapasitas VGA yang tidak terlalu besar. Namun, belakangan ini notebook keluaran terbaru telah memiliki kapasitas VGA yang lebih besar dari yang sebelumnya.
5. Ukuran RAM

Sumber: pinterest.com
Kali ini, perbedaan yang dimiliki laptop dan notebook selanjutnya adalah ukuran RAM. Kedua perangkat tersebut memiliki perbedaan ukuran RAM yang sangat berbeda, dimana laptop mempunyai ukuran RAM yang sangat besar ketimbang dengan notebook. Namun, semakin berkembangnya teknologi, kini ada pula notebook yang memiliki ukuran memori RAM yang juga lebih besar dari sebelumnya lho.
6. Perbedaan Pada DVD ROM
Sumber: pinterest.com
Pada umumnya, laptop dilengkapi dengan perangkat DVD ROM yang berfungsi untuk membaca file-file atau melihat video lewat kepingan kaset. Disisi lain, notebook tidak memiliki perangkat DVD ROM seperti laptop. Namun, jika kamu sangat membutuhkan perangkat DVD ROM pada notebook milikmu. Kamu bisa menggunakan DVD ROM eksternal untuk membantu kamu dalam pembacaan kaset di notebook.
Itulah beberapa perbedaan antara laptop dan notebook yang jarang diketahui oleh banyak orang. Semoga setelah kamu membaca artikel ini, kamu dapat menambah wawasan mengenai perkembangan perangkat komputer saat ini.
Post a Comment